Cara Membuat Facebook Timeline


Facebook Timeline adalah mode tampilan profil facebook terbaru yang baru saja dirilis oleh facebook. Facebook Timeline sendiri baru diperkenalkan oleh Sang CEO-nya facebook, Mark Zuckerberg baru-baru ini dalam sebuah acara Facebook F8 Developer Conference. Facebook timeline ini memungkinkan para pengguna facebook untuk benar-benar membagikan segala sesuatu tentang mereka, mulai dari posisi dimana ia berada, bagaimana kondisi kesehatanya, perasaanya, aktivitas yang sedang dilakukan, bahkan sampai film apa yang sedang ia tonton. Jadi bukan hanya sekedar membagikan status saja.

Selain itu, tampilan Profil Facebook timeline juga berbeda dengan tampilan facebook biasa. Pada Tampilan Facebook timeline, halaman profil terbagi menjadi dua colom, selain itu dilengkapi juga dengan gambar latar berukuran besar yang bisa kita ubah sesuka hati. Satu lagi kehebatan Timeline adalah kita bisa melihat semua status kita sejak pertama kali kita membuat facebook.

Tapi sayangnya, Facebook Timeline ini belum dirilis untuk umum, jadi hanya beberapa orang saja yang bisa menggunakannya. Namun jika anda tertarik untuk mencobanya, anda bisa mengikuti tutorial di bawah ini.

1. Masuk ke akun facebook anda,kemudian klik menu developer (bagian bawah halaman facebook) atau langsung saja buka https://developers.facebook.com/apps untuk masuk kehalaman developer, selanjutnya klik Allow atau Izinkan.

2. Buat aplikasi baru,caranya klik +Create New App atau Buat Aplikasi baru.

3. Masukan nama aplikasi (bebas) pada kolom App Display Name dan App Namespace. jangan lupa beri tanda centang (✓) untuk persetujuan.setelah selesai klik Continue untuk melanjutkan.

4. Langkah selanjutnya adalah masuk ke menu Open Graph disebelah kiri.

5. Isi kolom dengan menuliskan definisi dan objek untuk aplikasi anda, contohnya website,mobile web, dll. atau bisa saja diskip (boleh tidak diisi) setelah kolom terisi, klik Get Started

6. Sekarang, anda masuk ke menu edit tipe aplikasi & Aggregation, Abaikan saja menu ini, Klik saja Save Change and Next sampai akhirnya proses ini selesai kemudian klik  Save and Finish.

7. Sekarang masuk ke Homepage Facebook anda,disitu akan muncul notifikasi untuk menggunakan tampilan facebook baru, langsung saja klik Get It Now, dan jadilah Facebook timeline anda.

Dan seperti inilah contoh tampilannya setelah menggunakan Facebook Timeline.

Anda dapat mendesain sendiri foto dan cover sesuai selera seperti gambar diatas, jika anda bingung dengan desain anda dapat mencari inspirasi dari beberapa contoh profil facebook timeline berikut ini 16 Creative Ways to Make Your Facebook Timeline Cover Photo

selamat mencoba

  1. I know this if off topic but I’m looking into starting my own blog and was wondering what all is required to get setup? I’m
    assuming having a blog like yours would cost a pretty penny?
    I’m not very internet smart so I’m not 100% certain. Any tips or advice would be greatly appreciated. Appreciate it

  2. Apa bila kita mengganti tampilan facebook kita menggunakan timeline, apa suatu saat kita bisa mengembalikan tampilan facebook kita ke tampilan standard,..? mohon rujukan jawabnya.. terima kasih

    • masuk ke https://developers.facebook.com/apps/
      Klik app button,edit app,delete app

      Kemungkinan akan memerlukan waktu beberapa hari untuk bisa mengembalikan Facebook ke versi yang lama.
      Meskipun anda sudah berhasil mengembalikan Facebook anda ke versi lama, kedepannya nanti Facebook Timeline akan menjadi Tampilan wajib bagi para pengguna Facebook.

      Metode pengembalian Mode Timeline ke Mode facebook lama melalui cara diatas hanya berlaku bagi Para pengguna Timeline yang mendaftar melalui jalur pembuatan Aplikasi pada awal awal pengenalan Facebook Timeline kepada Developer.

      Sejak Facebook secara resmi meluncurkan Facebook Timeline pada tanggal 15 Desember kemaren, Semua Facebooker yang telah berhasil me-reset Facebooknya ke Mode lama secara otomatis di kembalikan lagi oleh Facebook ke mode Timeline.

  3. gag jelas??
    gag bisa 😦

    • ApasadjaBLOG
    • Desember 19th, 2011

    irine :

    Kok tidak muncul y notifikasinya ?

    cah mlonow :

    udah sesi yang akhir tapi gak ada……… notifikasi tampilan baru…… gmana tuwh…

    sudah ada beberapa teman yang mengalami kendala seperti anda
    coba anda buka http://www.facebook.com/about/timeline
    kemudian di pojok kanan bawah ada tulisan “get timeline” klik link tersebut !! dan sekarang anda sudah memiliki facebook timeline yang baru.

    Terima kasih!

    apasadjaBLOG

    • irine
    • Desember 18th, 2011

    Kok tidak muncul y notifikasinya ?

    • cah mlonow
    • Desember 18th, 2011

    udah sesi yang akhir tapi gak ada……… notifikasi tampilan baru…… gmana tuwh…

  1. No trackbacks yet.

Tinggalkan Balasan ke Angelica Batalkan balasan